close menu

Masuk


Tutup x

Gelar Rapat, Pemuda Pancasila Anambas Paparkan Sejumlah Program Kerja

Penulis: |

TAREMPA (KP),- Pengurus Organisasi Kemasyarakatan berbasis massa (Ormas), Majelis Pimpinan Cabang Pemuda Pancasila (MPC – PP) Kabupaten Kepulauan Anambas (Kabupaten Anambas), melakukan Rapat Penetapan Program Kerja tahun 2020.

Dalam rapat yang berlangsung di Rumah Makan Burgenvile, Tarempa, Jum’at, 30 Agustus 2019 itu, Sekretaris MPC PP Anambas, Taufik Hidayah, S.IP memastikan bahwa pihaknya sedang membahas program-porgram kerja untuk tahun 2020.

“Agar kesepakatan yang diambil dapat didukung bersama-sama oleh seluruh pengurus dan anggota MPC PP Anambas,” ungkap Taufik Hidayah, kepada media ini usai rapat digelar.

Kata Taufik, ada program internal dan program eksternal yang dibahas dalam kesempatan tersebut. Untuk program internal, pihaknya fokus pada konsolidasi dan heregistrasi. Pembentukan struktur kepengurusan hingga ketingkat Pimpinan Anak Ranting  di seluruh desa.

“Program internal kita, yakni konsolidasi dan heregestrasi. Seluruh Pengurus Pimpinan Anak Cabang (PAC) se-Kabupaten Kepulauan Anambas akan segera melaksanakan Musyawarah Cabang (Muscam) pada tahun 2020 mendatang. Target rekrutmen anggota baru ber-Kartu Tanda Anggota secara nasional juga harus tercapai,” terangnya.

Sementara untuk program eksternal, menurut Taufik, pihaknya akan mendukung upaya Pemerintah Daerah (Pemda) Anambas dalam penanganan masaalah persampahan. “Karena Perda (Peraturan Daerah) tentang sampah sudah disahkan, kita dukung upaya penanggulangan sampah di Anambas secara maksimal,” ujar Taufik. (KP).


Pewarta : Azmi Aneka Putra


READ  Limbah Berbahaya, Merusak Laut Pulau Bintan Yang Indah