Penulis: admin |
TULANG BAWANG (KP),- Kampung Penawar, Kecamatan Gedung Aji Kabupaten Tulang Bawang menggelar acara pemilihan Ketua Badan Permusyawaratan Kampung (BPK). Kegiatan berlangsung, Senin (13/05) di Balai Kampung Penawar. Kegiatan tersebut dihadiri oleh Kepala Kampung Penawar, Mawardi, Babinsa, dan Kamtibmas mewakili Kapolsek Gedung Aji Lama.
Roni, selaku panitia kegiatan pemilihan ketika diminta keterangan mengatakan bahwa pemilihan BPK Kampung Penawar Dapil 02 RT 04 Kecamatan Gedung Aji Lama Kabupaten Tulang Bawang berlangsung dengan tertib. “Sampai acara selesai tidak ada kendala apapun,” sebutnya.
Semua itu kata Roni dikarenakan dari jauh hari sebelum acara berlangsung pihaknya sudah melakukan persiapan secara matang agar kegiatan bisa berjalan dengan baik. “Saya ucapkan terima kasih banyak untuk semua pihak yang telah mematuhi aturan yang telah kita tentukan. Hasil kesepakatan bersama-sama sehingga acar ini bisa berjalan dengan tertib lancar sampai dengan selesai acara sesuai yang kita harapkan bersama,” tutur Roni kepada koranperbatasan.
Erin Pranyoto Ketua BPK Kampung Penawar terpilih ketika diminta keterangan memastikan bahwa dirinya akan menjaga amanah tersebut dengan baik. “Saya akan benar-benar mengemban amanat yang telah dipercayakan penuh oleh masyarakat kepada saya selaku BPK di Kampung Penawar ini,” ujarnya.
Atas kepercayaan tersebut Erin Pranyoto mengucapkan terima kasih kepada masyarakat. “Saya mengucapkan terima kasih banyak kepada semua pihak terutama kepada Kepala Kampung Penawar, Mawardi dan Kapolsek Gedung Aji yang telah ikut serta hadir di acara hari ini. Sehingga acara pemilihan ini bisa tertip dan kondusif sampai selesai,” tuturnya. (KP).
Laporan : Aptori