close menu

Masuk


Tutup x

Tahun Berjalan Baliho Anggaran Desa Pangkil Sudah Hilang

Kondisi-dilapangan-papan-plang-tempat-memasang-baliho-Desa-Pangkil

Penulis: |

BINTAN, (KP),- Demi mengusung aspek trasparansi anggaran, setiap desa diminta untuk mempublikasikan rincian alokasi Anggaran Pendapatan Belanja Desa (APBDes) melalui baliho-baliho. Hal ini sesuai dengan amanat Undang-Undang Nomor 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik (KIP).

Dengan dipasangnya baliho maka masyarakat dapat mengetahui dan mendapatkan akses informasi seluas-luasnya tentang pengelolaan keuangan desa. Untuk itu, bagi desa yang belum melakukan upaya mengarah pada transparansi keuangan desa, masyarakat berhak melaporkan secara khusus ke Kementerian Desa, PDT dan Transmigrasi serta institusi-institusi yang berkepentingan.

Sebagaimana yang pernah disampaikan oleh Menteri Desa Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi, Eko Putro Sandjojo, mewajibkan tiap desa memampang baliho yang memuat rencana sampai realisasi dana desa. “Tiap Kepala Desa wajib menempel baliho yang memuat rencana penggunaan sampai realisasinya supaya masyarakat tahu,” kata Eko di Universitas Islam Malang (Unisma) Jawa Timur, Senin 27 Maret 2017 lalu.

Anehnya amat tersebut tidak dihiraukan oleh Pemerintah Desa Pangkil Kecamatan Teluk Bintan Kabupaten Bintan. Atau memang ada unsur kesengajaan dari Aparatur Desa Pangkil sehingga tidak memasang baliho pengumuman penggunaan anggarannya pada tahun 2018. Sekdes Desa Pangkil Kecamatan Teluk Bintan, Kamal memastikan bahwa pihaknya telah menjalankan amanat tersebut. “ Sudah dipasang cuma koyak dibantai angin ribut, namun sudah dibuat lagi untuk dipasang, “ tegas Kamal beberapa bulan lalu di Kantor Desa Pangkil.

Kondisi dilapangan papan plang tempat memasang baliho sepertinya baru saja selesai dikerjakan. “ Baru dibuat, karena yang lama sudah tumbang dihantam badai, “ cetus tukang buka tutup Kantor Desa Pangkil menjawab koranperbatasa.com Rabu (7/11/2018). Sementara Camat Teluk Bintan Satridha mengaku tidak tahu bahkan sempat menceritakan sedikit tentang kesiapan anggaran. ” Belum disahkan APBDes-nya bang, “ ujar Satridha melalui pesan WhatsApp. Sayangnya Satridha enggan untuk merincikan APBDes mana yang belum disahkan.

READ  Suhartono : “Dibangun Satgas TMMD, Rumah Saya Menjadi Kokoh''

Berbeda dengan desa-desa lain, sampai saat ini baliho yang memuat tentang rencana sampai realisasi dana desa masih tetap terpasang, bahkan sempat diakui oleh salah seorang warga Kabupaten Bintan. “ Saya lihat masih tetap terpasang karena anggaran tahun 2018 masih berjalan, “ ungkap warga Desa Mantang Kecamatan Mantang Kabupaten Bintan.

Sebagaimana diketahui, kondisi pembangunan yang menggunakan dana desa khusunya diwilyah Desa Pangkil Kecamatan Teluk Bintan terindikasi banyak tidak sesuai. Anehnya Pemerintah Kecamatan Teluk Bintan mengklaim bahwa Desa Pangkil merupakan desa yang paling terbaik dalam segala hal terutama penggunaan anggaran, sebagaimana yang disampaikan oleh Siti, Sekcam Kecamatan Teluk Bintan beberapa waktu lalu di Kantor Camat Teluk Bintan. (Ambox).