Penulis: admin |
DEMAK (KP),- Belajar dan terus belajar, itulah yang diungkapkan salah seorang anggota Satgas TMMD Reguler Ke-105 Kodim 0716/Demak, saat berbagi cerita bersama Syafi’i (32) pengusaha Mebel Interior disekitar lokasi pembuatan talud salah satu sasaran fisik TMMD.
Kedekatan dengan masyarakat dalam bergaul setiap hari tentunya merupakan hal yang tidak bisa dipisahkan dari pendekatan secara emosional antara Satgas dengan warga Desa Kalikondang Kecamatan Demak Kabupaten Demak, seperti yang terjadi pada Selasa, 16 Juli 2019.
Sertu Saiful, anggota Yon Arhanud 15 yang tergabung dalam Satgas TMMD Reguler Ke-105 Kodim 0716/Demak yang setiap harinya bekerja dan tidur di lokasi TMMD tentunya banyak mengenal warga Kalikondang, meskipun sebagai Satgas TMMD yang setiap hari harus bekerja merampungkan program sasaran fisik, namun dia masih sempat anjangsana/silaturahmi di sela-sela istirahat siang.
Salah satunya di Workshop Mebel Interior milik Syafi’i(32) warga Kalikondang sekaligus Bendahara RW 1 Desa Kalikondang, ketertarikan Sertu Saiful pada soal Mebel Interior membuatnya teringat pada orangtuanya di kampung, dimana pada waktu kecil sering membantu orangtuanya, hal inilah yang menyebabkan dirinya menjadi sering berkunjun ke rumah Syafi’i hanya sekedar melihat dan membantu serta belajar tentang cara pembuatan Mebel Interior yang rapi dan berkualitas berbahan dasar multiplek dan kayu.
“Pendekatan dengan masyarakat bukan hanya melalui silaturahmi saja, namun dengan cara belajar seperti ini dipandang bisa lebih akrab dan mudah dikenang bagi warga” jelas Sertu Saiful.
Syafi’i pun merasa senang setelah kedatangan Satgas TMMD yang sering belajar di workshopnya. Dengan sering datangnya Satgas TMMD ke workshop miliknya, terutama Sertu Saiful berarti secara tidak langsung ia mempunyai kesimpulan bahwa Satgas TMMD yang berada di desanya tidak sombong dalam bergaul.
“Saya merasa senang mereka mau belajar di workshop saya, ternyata bapak-bapak tentara baik dan ramah tidak sombong,” ucap Syafi’i. (KP).
Kontributor : Pendim 0716/Demak