close menu

Masuk


Tutup x

Jaga Kami Maka Kami Akan Menjaga Kalian

Penulis: |

Penulis : Teddy Agustian


Universitas Maritim Raja Ali Haji (UMRAH) Tanjungpinang


Fakultas Ilmu Kelautan dan Perikanan


ANCAMAN masih terus terjadi pada hutan mangrove di seluruh Indonesia. karena peralihan fungsi kawasan hutan bakau oleh berbagai pihak. Seperti alih fungsi bangunan, bahkan kayu untuk bahan bakar bagi masyarakat pesisir. Semua pemanfaatan yang tidak tepat itu bakal menghancurkan ekosistem mangrove.

Hutan bakau atau disebut juga hutan mangrove adalah hutan yang tumbuh di air payau,dan dipengaruhi oleh pasang-surut air laut. Hutan ini tumbuh khususnya di tempat-tempat di mana terjadi pelumpuran dan akumulasi bahan organik. Baik di teluk-teluk yang terlindung dari gempuran ombak, maupun di sekitar muara sungai di mana air melambat dan mengendapkan lumpur yang dibawanya dari hulu.

Bukan hanya biota yang tinggal di ekosistem mangrove saja yang kehilangan rumah tetapi maunisia juga merasakan hal yang sama. Banyak warga pesisir yang kehilangan tempat tinggal akibat hilangnya hutan bakau atau mangrove. Permasalahannya adalah bagaimana cara menyadarkan masyarakat akan pentingnya menanam mangrove dan melakukan konservasi.

Dan masih banyak lagi dampak akibat dari pencemaran hutan mangrove tersebut. Jadi saya harap kepada pemerintah di setiap Kabupaten atau kecamatan yang dekat dengan pesisir. agar dapat membuat program dan menyadarkan masyarakatakan pentingnya hutan mangrove, seperti yg diketahui hutan mangrove memiliki berbagai macam manfaat seperti :

  • Mencegah erosi dan abrasi pantai
  • Berfungsi sebagai penghalang alami untuk mengurangi dampak gelombang tsunami jika terjadi
  • Berfungsi sebagai zona penyangga untuk mencegah intrusi air laut ke sumber air tawar di dekatnya
  • Habitat alami bagi berbagai jenis biota darat dan laut
  • Tempat untuk tinggal, makan, pemijahan dan pembibitan untuk berbagai jenis ikan dan krustasea
  • Sumber plasma nutfah dan genetik sumber
  • Menstabilkan sedimentasi
  • Meningkatkan kualitas air dan udara
  • Tempat dari proses daur ulang yang menghasilkan oksigen
  • Tempat untuk menyerap dan menyimpan karbon
READ  Tahukah Anda? Mengapa Provinsi Riau Disebut Bumi Lancang Kuning

Masih banyak lagi manfaat bagi hutan mangrove dan diharapkan bagi masyarakat dan para pembaca agar dapat bersama-sama melakukan konservasi. (KP).


Kiriman Pembaca Koran Perbatasan, Kamis, 30 Mei 2019