close menu

Masuk


Tutup x

Bercerita Tentang Nasib Kampung Halaman, Jejak Kaum Pemangku Kepentingan

Penulis: |

Penulis : Amran
Pimpinan Umum – Pemimpin Redaksi Koran Perbatasan


JEJAK pemangku kepentingan tumbuh subur. Sejarah masa silam tentang mereka yang telah berjuang merebut kemerdekaan binasa dimakan moral yang mendadak berubah menjadi kebendaan. Nilai budaya dan sejarah menjadi sangat murah. Disaat musim kampanye tiba para petualang yang berambisi ingin menjadi orang nomor satu di kampung halamanku, sibuk obral janji. Harapan palsu bagaikan mahkota mereka persembahkan kepada rakyat, guna memperoleh tahta. Rakyat yang terbuai oleh “ tipu dan muslihat busuk “ hari ini tidak lagi mampu mengenal siapa pemimpinnya. Meraka terbuai hanyut, oleh sihir kertas tebal yang disebut uang. 

Salah-satu-potret-aktifitas-masyarakat-perbatasan-Kabupaten-Natuna-Provinsi-Kepri

Dalam risau hidup aku hanya bisa berharap agar tuhan mendatangkan sosok pemimpin bijaksana. Aku ingin dia berlari kencang menerjang ombak dan angkuhnya badai. Mampu melahirkan damai, berani melawan resah. Membasmi risau, membunuh keangkuhan serta membumi hangus kekuasaan sekelompok. Agar tidak ada lagi lanun yang berani mengusik, dan mencuri hasil kekayaan alam kampung halamanku. Agar tidak ada lagi penguasa yang berani membeli harga diri kaum kusam. Aku ingin sejarah, dan budaya kampung halamanku di kembalikan.

Pengrajin-sagu-salah-satu-potret-kehidupan-masyarakat-perbatasan-Kabupaten-Natuna-Provinsi-Kepri

Tetapi sudahlah, bukannya mengapa, dan bukan pula siapa-siapa….!!!. Bukan menyindir, tapi menggelitik. Bukan marah tapi iba. Bukan benci tapi peduli. Bukan mengatur tapi menasehati. Bukan dengki tapi prihatin. Bukan kesal tapi risau. Meluah perasaan itu wajar. Menyampaikan pesan sudah menjadi pekerjaanku. Ingin marah silakan. Tidak terima iya sudah. Jangan jadikan kampungku buih permainan, dan jangan bohongi aku yang tidak berdaya.

Salah-satu-potret-keindahan-alam-daerah-perbatasan-Kabupaten-Natuna-Provinsi-Kepri

Aku merasa bagaikan manusia lanang, yang berlari kencang mengejar matahari. Tidak pernah mahu berhenti menari. Sebelum hitam hati benar-benar menjadi arang. Padahal mereka tahu dunia ibaratkan perempuan cantik yang menjadi rebutan. Seperti buih ditengah lautan kecang gelombang harapan. Sudah saatnya berhenti mengejar ketidak pastian. Bahkan mungkin akan lebih baik bila tetap mengarahkan langkah kearah penantian. Karena ada beribu harapan penghuni kampung terabaikan. Menunggu pulang membawa damai. Sampai hari ini belum terjawab.

Salah-satu-potret-transportasi-antar-pulau-masyarakat-perbatasan-Kabupaten-Natuna-Provinsi-Kepri

Semerbak terlelap, bagaikan terkena sihir perempuan cantik. Mengejar waktu yang tersisa hanya tinggal sedikit. Untuk dapat mempersembahkan mahkota kebanggaan hidup. Sudah saatnya bertolak dari dermaga cinta palsu yang selama ini disandarkan. Karena perempuan cantik yang menjadi perumpaan hidup itu, adalah petaka. Sekarang belayarlah menuju samudera impian dan harapan. Meskipun dengan perahu kecil keterasingan. Karena jika diteruskan, pasti akan sampai ke negeri harapan. Seperti yang ada dalam doa penghuni kampung halaman. Menjadi azam diawal pengembaraan.

Petani-cengkeh-salah-satu-potret-kehidupan-masyarakat-perbatasan-Kabupaten-Natuna-Provinsi-Kepri

Terkadang bersama lusuh dunia. Sebagai rakyat kecil aku merasa seperti tidak lagi sanggup menahan beban amarah. Aku ingin tarian perempuan mungil bertelanjang paha dan bertelanjang dada yang menjadi ibarat itu segera enyah dari lamunan. Seperti malam yang gelap. Berharap dapat menghitamkan hatiku dari kebugilan cinta seorang perempuan. Tersebab mereka bagaikan racun dan badai dimusim utara. Menerjang angkuh hingga kelubuk hati. Membuat berkecai harga diriku sebagai lelaki sejati.

READ  Terungkap Dipersidangan, Belum UKW Tetap Diakui Sebagai Wartawan
Salah satu potret susana damai alam daerah perbatasan Kabupaten Natuna Provinsi Kepri

Sebelum sampai dipersempadan hidup. Pada dunia yang cuma sekejab. Aku kembali bercerita pada malam. Ingin cepat-cepat agar mereka disadarkan. Agar tidak lagi tergoda oleh sandiwara cinta dipentas dusta. Karena kelak akan berujung dusta melahirkan luka. Jika boleh meminta, tentu aku ingin mereka dikembali keabjad kodrat siapa dirinya. Kembali kealam sebelum mengenal perempuan-perempuan mungil yang menjadi ibarat dalam sebuah panggung. Karena cinta perempuan-perempuan itu adalah semu. Atau kembali ketujuan hidup agar tetap dapat berjumpa damai. Tersebab aku masih ingin mereka tetap terus berlari. Mencari tuah diri yang sudah lama terbangkalai. Juga arti sebagai seorang hamba pengabdi. Tentang betapa kuatnya keinginan untuk dapat berjumpa damai.

Hidup-dengan-keterbatasan-salah-satu-potret-kehidupan-masyarakat-perbatasan-Kabupaten-Natuna-Provinsi-Kepri

Wahai sang pemangku kepentingan negeri. Melalui pesan ini aku titipkan doa. Pada sang penguasa hati pencipta jagad bumi. Ampunilah dosa-dosa mereka ya Allah. Dari kelalaian dan kelupaan oleh kemegahan dunia yang kian menggoda. Yaaaa robbana, matikanlah mereka dalam keadaan beriman, dan sempurna. Jangan dalam keadaan lalai dan durhaka. Aku berlindung dari godaan syaitan terkutuk. Bersembunyi disebalik kebugilan perempuan cantik yang bertelanjang paha dan bertelanjang dada.

Salah-satu-potret-suasana-alam-Kabupaten-Natuna-Provinsi-Kepri

Hari ini kemabali bergelinyau dalam ingatanku. Tempo waktu tiga puluh lima tahun silam. Saat usiaku baru hanya bisa mengenal kelereng dan ketapel untuk dijadikan permainan. Ratapan mataku saat itu, masih terbentur pepohonan rindang yang tumbuh subur mengelilingi halaman rumah. Aku belum bisa membaca juga berhitung. Aku belum dapat menulis surat buat kekasihku yang tinggalnya jauh diseberang lautan. Aku bahkan tidak pernah berfikir tentang nasib negeri ini kedepan. Aku hanya tahu memulot burung, dan mengael ikan.

Pengrajin-nyiru-salah-satu-potret-kehidupan-masyarakat-perbatasan-Kabupaten-Natuna-Provinsi-Kepri

Saat usiaku tujuh tahun sembilan bulan. Sejalan dengan terjadinya peristiwa pengungsian Vietnam Utara dan Vietnam Selatan. Juga perang dingin benua Amerika. Disaat itu-lah aku masuk ke sekolah dasar yang ibu gurunya centil-centil. Mereka suka berpakaian ketat kalau diperhatikan terlihat belahan bentuknya sama seperti ketapel kesayanganku. Aku mulai merasa takut, aku takut ketika berhadapan dengan seorang guru ditangannya selalu memagang rotan. Aku juga mulai tertekan oleh banyaknya aturan. Aku dipaksa membaca, menulis dan berhitung ralaban.

Pengrajin-batu-salah-satu-potret-buram-kehidupan-masyarakat-perbatasan-Kabupaten-Natuna-Provinsi-Kepri

Walau tanpa arloji, sinar matahari sudah cukup untuk aku jadikan pedomen buat memulai perjalanan. Melalui jalan setapak, lewati lembah dan bukit berbatu terjal. Tanpa alas kaki aku tetap sampai di sekolah. Aku selalu sampai lebih awal. Bahkan lebih duluan dari pada teman-teman bahkan guruku. Tapi sudahlah, tidak sedikitpun terlintas di hati. Karena berkat perjuangan guruku yang centi-centil, dan menakutkan itu. Akhirnya aku bisa menulis surat buat sang kekasih.

Seni-silat-salah-satu-potret-ragam-budaya-masyarakat-perbatasan-Kabupaten-Natuna-Provinsi-Kepri

Diseperempat abat kisah hidup. Aku mulai mengingat mimpi silam. Aku terkenang rotan di tangan dan pakaian ketat tembus padang. Aku bermimpi kembali melewati belukar, lembah dan tebing terjal, jalan menuju bangku sekolah. Aku terbangun dan menemukan risau hebat. Aku berbisik dan bertanya. Mengapa kampung halamanku, tidak lagi indah seperti dulu. Hari ini, aku milihat pohon rindang berubah menjadi kepingan yang tersusun rapi di dadalam gudang rumah kaum penguasa. Lembah berbukit dan tebing rata menyatu tanah. Bebatuan terjal indah mengagumkan binasa tergiling alat berat kaum yang mungkin hanya memikirkan isi kantong pribadinya.

READ  Keturunan Cina Berperan Aktif Dalam Sejarah Perekonomian Tanjungpinang
Banjir-salah-satu-potret-musibah-hampir-setiap-tahun-mengusik-masyarakat-perbatasan-Kabupaten-Natuna-Provinsi-Kepri

Saat ini, kampung halaman tempat dimana darah rahim emak-ku tumpah disaat melahirkan aku berubah menjadi ladang sumber penghasilan para penguasa. Celakanya mereka tidak ada lagi yang jujur ataukah ini hanya sebuah perasaanku saja. Mereka bagaikan sudah kehilangan mata hati sehingga sulit melihat. Alhasil pembangunan penopang berkembangnya ekonomi penghuni kampung hanya terlihat satu dua. Dalam penglihatanku pembangunan, hanya berdasarkan keinginan untuk menuai hajat kaum pemangku kepentingan. Mereka yang haus kekuasaan telah menciptakan pembangunan hanya untuk kepentingan sekelompok orang. Pembangunan itu, telah mengurangi rasa kebersamaan dan melahirkan ketidak adilan. Karena yang dibangun bukannya kebutuhan, dan bukan pula untuk kepentingan penghuni kampung.

Jalan-penghubung-salah-satu-potret-buram-yang-membuat-resah-masyarakat-perbatasan-Kabupaten-Natuna-Provinsi-Kepri

Jejak pemangku kepentingan telah tumbuh dengan subur. Sejarah masa silam tentang mereka yang telah berjuang merebut kemerdekaan binasa tertibun moral yang mendadak berubah menjadi kebendaan. Nilai budaya dan sejarah hari ini menjadi sangat murah. Disaat musim kampanye tiba, para petualang yang berambisi ingin menjadi orang nomor satu di kampung halamanku, mulai obral janji. Harapan palsu bagaikan mahkota mereka persembahkan kepada rakyat untuk memperoleh tahta. Rakyat yang terbuai oleh tipu dan muslihat busuk hari ini tidak dapat lagi mengenal siapa pemimpinnya. Meraka terbuai hanyut oleh sihir kertas tebal yang disebut nukudun pulus.

Ikan, salah satu potret sumber pendapatan masyarakat perbatasan Kabupaten Natuna Provinsi Kepri

Dalam risau hidup aku hanya bisa berharap agar tuhan mendatangkan sosok pemimpin bijaksana. Aku ingin dia berlari kencang menerjang ombak dan angkuhnya badai. Melahirkan damai, dan berani berjuang melawan resah. Membasmi risau, membunuh keangkuhan dan membumi hangus kekuasaan sekelompok. Agar tidak ada lagi lanun yang berani mencuri hasil kekayaan alam kampung halamanku. Agar tidak ada lagi penguasa yang berani membeli harga diri kaum kusam. Aku ingin sejarah dan budaya kampung halamanku segera di kembalikan.

Hasil-Migas-salah-satu-potret-sumber-pendapatan-terbesar-masyarakat-perbatasan-Kabupaten-Natuna-Provinsi-Kepri-sebagian-besar-dinikmati-oleh-daerah-lain

Hari ini aku kembali bermimpi. Dalam risau mimpi aku melihat kampung tua bagaikan mutiara diatas gelombang. Dia ibaratkan emas 24 karat. Meski sudah tua tetapi tetap saja bagaikan gadis perawan cantik. Semua orang ingin memiliki, semua orang ingin membali. Sayangnya tidak semua orang bisa mengerti tentang nasibnya. Membangun wajah kampung halam yang sudah elok rasanya tidaklah terlalu sulit. Cukup dirawat, didandan dan dipoles sedikit saja. Ibarat menghilangkan jerawat yang tumbuh di wajah gadis perawan cantik. Tinggal membeli obat pembasuh muka dan penghilang jerawat.

READ  Desain Pengembangan Pariwisata Indonesia Berbasis Platform Digital
Kelapa-salah-satu-potret-sumber-pendapatan-masyarakat-perbatasan-Kabupaten-Natuna-Provinsi-Kepri-yang-belum-terkelola

Sayangnya sampai hari ini kampung halamanku yang konon menurut cerita banyak orang terkenal kaya akan hasil buminya masih terlihat biasa-biasa saja. Sekarang usiaku sudah terbilang genap 36 tahun. Dari belusukan hutan tebal bukit terjal aku mulai berjalan hingga sampai ke Ibukota. Setiap langkah aku meratap, dan mendengar lalu mencatat. Aku berjalan, bertanya dan terus mencari tahu tentang mengapa kampung halamanku tidak seperti yang dibayangkan. Didalam buku tebal yang aku beli dengan uang dari hasil menjual ketam beberapa tahun silam itu, hari ini sudah hampir penuh tertulis intermezo.

Pesawat-salah-satu-potret-buram-transportasi-termahal-yang-menyayat-hati-masyarakat-perbatasan-Kabupaten-Natuna-Provinsi-Kepri

Didalam buku yang aku sebut risau mimpi itu, telah tercatat dimana jumlah Anggaran Pendapat Belanja Daerah (APBD) kampung halamanku pada setiap tahunnya dikatakan oleh banyak orang sangatlah menjanjikan. Meski Pendapatan Asli Daerah (PAD) terbilang kecil tetapi jumlah Dana Bagi Hasil Minyak dan Gas (DBH Migas) yang di terima oleh kampungku ternyata lumayan besar. Tetapi kondisi kampung halamanku bagaikan daerah miskin yang tidak memiliki cukup uang untuk berdandan.

Turun-ke-laut-salah-satu-potret-aktifitas-masyarakat-perbatasan-Kabupaten-Natuna-Provinsi-Kepri-karena-minimnya-lapangan-kerja

Lapangan pekerjaan yang siap mengurangi jumlah angka pengangguran boleh dikatakan belum ada. Jalan lingkar hampir disetiap kecamatan belum juga terbangun. Jalan raya dan jembatan penghubung dari kecamatan ke ibukota baru setengah jadi. Pelabuhan bongkar muat barang kebutuhan pokok yang bisa disandari kapal besar juga belum punya. Alam wisata yang indah juga belum terkelola. Listrik hidup berganti-ganti, minyak subsidi dijual pula sesuka hati. Air bersih binasa ditelan bumi. Jadi apa sebenarnya yang terjadi. Mengapa kondisi kampung halamanku seperti ini.

Pelabuhan-bongkar-muat-memadai-merupakan-salah-satu-potret-inprastruktur-dasar-yang-belum-dimiliki-masyarakat-perbatasan-Kabupaten-Natuna-Provinsi-Kepri

Orang bilang dikampungku yang kaya semakin kaya, yang miskin semakin melarat. Semalam ada yang menyebut, uang habis bukan karena membangun negeri, tetapi karena dibagi-bagi. Kalau ingin dapat bagian harus pandai-pandailah bawa diri. Tadi pagi saat duduk di warung kopi ada pula yang bercerita, katanya dikampung ini pemimpinnya kebanyakan lupa diri, rakyat tidak lagi dipeduli. Alamak….!!! aku jadi bingung sendiri. Akhirnya aku ceritakan saja semua ini. Ampun aku sampaikan maaf berjulang sembah. Semoga luahan hati ini membawa berkah.


Riwayat Penulis
 Pekerjaan :

  1. Capten Kapal Kargo KM. Singkarak Jaya (2002-2006)
  2. Olimen Kapal Penumpang MV. Santosa 16 (2006-2007)
  3. Salesmen Seperpak PT. Semangat Niaga (2007-2008)
  4. Offic Boy Wisma Indo Bunga (2008-2009)
  5. Pemimpin Redaksi SKU-TANTANGAN (2009-2011)
  6. Pendiri SKU Revolusi Time (2011)
  7. Kepala Gudang PT. Konsindo Bangun Perkasa(2017)
  8. Pemimpin Redaksi Koran Perbatasan (2017-Sekarang)
  9. Pimpinan Umum Natindo News (2017-Sekarang)

Organisasi :

  1. Pendiri Ikatan Kelurga Besar Segeram Natuna (2012)
  2. Ketua LSM Revolusi Biru Natuna (2009-2013)
  3. Sekretaris PWI Reformasi Korcab Natuna (2011-2013)
  4. Ketua DPC Gerakan Indonesia Baru Natuna (2013-2015)
  5. Ketua Umum Pelita Natuna (2011-Sekarang)