close menu

Masuk


Tutup x

Memilih dan Membeli Berlian yang Bagus dan Aman

Memilih dan Membeli Berlian yang Bagus dan Aman
Ilustrasi - Berlian

Penulis: |

ONOKAE.COM — Berlian dan juga batu permata merupakan barang mewah yang sangat mahal. Harga dan nilai berlian dan batu permata diukur berdasarkan berat, bukan volumenya.

Dikutip dari situs flawlessdiamonds.co.id, berikut tips memilih dan membeli berlian.

Kesalahan pertama yang dilakukan orang adalah mempunyai pemikiran untuk menjadikan perhiasan berlian sebagai investasi. Selama ini orang selalu beranggapan bahwa berlian memiliki nilai yang baik. Sama seperti mobil, berlian adalah aset yang terdepresiasi di mana mereka kehilangan sebagian besar nilainya begitu Anda membelinya.

Sebenarnya, berlian bukan investasi. Mereka lebih merupakan investasi kecantikan daripada investasi keuangan. Dengan begitu, lab grown diamonds akan jauh lebih worth it dibanding berlian natural jika Anda ingin belanja berlian, mengingat harga yang jauh lebih terjangkau.

READ  Cara Mudah dan Cepat Cek Satatus BPJS Kesehatan Via WA

Demikian, mengapa menghabiskan lebih banyak uang ketika Anda bisa mendapatkan berlian dengan harga yang jauh lebih baik dengan kualitas yang sama seperti berlian natural.

Karena penilaian berlian bisa sedikit subjektif, memilih berlian mana yang akan dibeli akan menjadi bagian yang paling sulit. Poin pertama yang perlu diperhatikan pelanggan adalah harga berlian.

Toko retail cenderung melakukan mark up harga berlian. Ini bervariasi dari toko ke toko, jadi sangat penting untuk melihat-lihat dan memastikan bahwa pelanggan membeli dengan harga yang paling kompetitif.

READ  Cara Cek Kendaraan yang Kena Tilang Elektronik

Di samping itu, toko retail juga harus jadi faktor karena memilih tempat yang tepat bakal mendapatkan berlian yang sempurna, mulai dari segi harga, kualitas, dan nilai.

Pembeli cenderung gagal dalam mengetahui berlian mana yang terbaik untuk dibeli. Hal terpenting saat membeli berlian adalah sertifikasinya. Pembeli harus memastikan bahwa mereka membeli berlian bersertifikat, mengingat industri berlian dikenal tidak transparan.

Sertifikat berlian melindungi Anda dari penipuan dan mendapatkan berlian yang tepat. Oleh karena itu, pembeli juga harus mendapatkan berlian dengan sertifikat, terutama dari laboratorium yang sangat dihormati yaitu GIA atau IGI.

READ  Begal Rekening yang Lagi Marak, Simak Cara Mengatasinya!

Ukuran karat pada berlian berbeda dengan ukuran pada emas. Pada berlian, karat pengukurnya adalah massa satuan yang setara 0,2 gram. Sedangkan pada emas karat menunjukkan kemurnian emas. Itulah yang menyebabkan harga berlian terhitung lebih mahal dari emas.

Tingginya harga berlian ini membuat banyak orang yang berpikir bahwa menjadikan berlian sebagai salah satu pilihan investasi yang cukup menguntungkan. Namun, nyatanya berlian itu tidak diperuntukkan untuk investasi karena nilai natural diamond menjadi turun setelah dibeli.