close menu

Masuk


Tutup x

Syaifullah Manfaatkan Ramadhan Sebagai Ajang Mempererat Silaturahmi

Anggota-DPRD-Natuna-Syaifullah-dan-anggota-DPRD-terpilih-Junaidi-poto-bersama-para-kader-partai-Hanura-beserta-tamu-undangan-usai-menikmati-hidangan-berbuka

Penulis: |

NATUNA (KP),- Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Natuna, Syaifullah, Sabtu (01/06) sore mengundang masyarakat sekitar menikmati hidangan buka puasa bersama di kediamannya Jalan Hasan Ramli, Gang Iklas, Kelurahan Ranai, Kecamatan Bunguran Timur.

Pada 27 Ramadhan 1440 Hijriyah itu, selain tetangga sekitar rumah, Syaifullah juga mengundang para kader-kader Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura) Kabupaten Natuna, untuk ikut menikmati hidangan berbuka puasa bersama.

Kata Syaifullah acara digelar dalam rangka mempererat tali silahturahmi, antara dirinya bersama tetangga dan kader-kader Partai Hanura. “Agar silahturahmi antara keluarga, para kader Hanura dan masyarakat bisa terus tersambung. Apalagi momennya pas bulan suci ramadhan. Karena silahturahmi itu sangat penting, jangan sampai terputus,” ujar Syaifullah, di kediamannya.

Wakil rakyat utusan dari Daerah Pemilihan (Dapil) Natuna III tersebut menegaskan, bahwa dirinya tidak ingin persaingan antar kader dalam satu partai pasca Pemilu serentak April kemarin berakhir dengan perpecahan. Oleh karenya, ia ingin kembali menyatukan para kadernya yang sempat saling menjegal pada Pemilihan Legislatif (Pileg), beberapa bulan terakhir.

“Sebagai ketua partai, saya tidak ingin kader-kader saya terpecah karena Pemilu. Pemilu sudah selesai, kita harus kembali bersatu. Persatuan ini harus terus terjalin dalam kehidupan kita sehari-sehari,” ungkap Ketua DPC Partai Hanura Kabupaten Natuna tersebut.

Kepada sejumlah wartawan yang hadir, lelaki asal Desa Tanjung Kumbik, Kecamatan Pulau Tiga Barat itu, mengungkapkan meskipun partainya tidak berhasil memenuhi target perolehan kursi di legislatif dalam Pemilu yang dilaksanakan pada tanggal 17 April 2019 lalu, namun tetap bersyukur, atas segala capaian diraih oleh Partai yang dipimpinnya.

“Target kami sebenarnya 3 kursi, yaitu 2 kursi di Dapil I, dan 1 kursi di Dapil III. Namun itulah kemampuan kami, harus tetap kita syukuri. Tidak ada Partai yang merasa puas dengan hasil yang diraih saat Pemilu. Meskipun Partai tersebut menjadi Partai pemenang. Namun itulah hasil terbaik yang berhasil kita raih, tidak perlu kita sesali, karena itu sudah menjadi ketetapan tuhan. Justru ini akan menjadi bahan evaluasi bagi kami kedepan,” ungkap Syaifullah tersenyum.

READ  Peduli Sesama Penerus Bangsa Dinsos Kepri Bawa 37 Anak Panti Keluar Kota

Saat buka pusa bersama itu terlihat hadir Tokoh Maritim Natuna, Rodhial Huda, anggota DPRD Natuna terpilih Dapil I dari Partai Hanura, Junaidi, para kader Partai Hanura, beberapa tokoh masyarakat, tokoh agama, dan masyarakat sekitar. (KP).


Laporan : Erwin Prasetio