close menu

Masuk


Tutup x

Tanah Laut Tuan Rumah Temu Karya Relawan Daerah PMI Kalimantan Selatan 2019

Penulis: |

PELAIHARI (KP),- Kabupaten Tanah Laut (Tala) akan menjadi tuan rumah dalam kegiatan Temu Karya Relawan Daerah (TKRD) PMI Kalimantan Selatan (Kalsel) pada 18-20 Oktober 2019 nanti di Pantai Takisung, Kecamatan Takisung.

Hal tersebut  dipaparkan dalam Rapat Kerja PMI Kalsel 2019 yang dilaksanakan di Hotel Aria Barito Banjarmasin pada Sabtu (31/08) oleh Ketua PMI Kalsel Gt. Iskandar Sukma Alamsyah.

Dalam kegiatan Rapat Kerja (Raker) PMI Kalsel 2019 tersebut Ketua PMI Kalsel, Gt. Iskandar Sukma Alamsyah menyerahkan SK penetapan Kabupaten Tala sebagai tuan rumah  TKRD 2019 Kalsel kepada Ketua PMI Tala, H. Syahrian Nurdin.

Pelaksanaan TRKD 2019 akan dilaksanakan di Kabupaten Tanah Laut yang direncanakan akan dilaksanakan di Pantai Takisung selaam 3 hari yaitu pada 18-20 Oktober 2019. Kegiatan ini akan dihadiri oleh tiga komponen PMI yakni Pengurus, Karyawan dan Relawan PMI se-Kalsel yang berjumlah sekitar 600 orang.

Kegiatan TKRD ini juga direncanakan akan melaksanakan beberapa kegiatan seperti pelatihan, workshop, pentas seni, bakti  sosial(penanaman pohon dan pembersihan tempat ibadah) serta kegiatan sosial lainnya.

Ketua PMI Tala, Syahrian Nurdin mengungkapkan bahwa Kabupaten Tala sangat siap dalam kegiatan TKRD Kalsel. ”Kita sudah memilih Pantai Takisung karena letaknya sangat strategis selain itu juga bisa menjadi tempat strategis untuk refreshing, belum lagi letaknya di daerah perdesaan diharapkan nanti bakti sosial yang ada hasilnya mampu menyentuh langsung ke masyarakat desa sehingga dirasa manfaatnya,” ujarnya. (KP).


Pewarta : Adam Subayu


READ  Gubernur Kepri Ajak Hayati dan Resapi Syair Gurindam Dua Belas